Saat ini, penggunaan aplikasi kasir atau yang lebih populer disebut Point of Sale (POS) sudah sangat populer di kalangan para pembisnis. Software kasir yang hadir dengan berbagai fitur menarik akan membantu Anda dalam mengelola bisnis secara baik. Terutama pada managemen keuangan.
Menariknya lagi, sekarang sudah banyak aplikasi kasir gratis yang bisa digunakan oleh siapa saja. Aplikasi-aplikasi kasir ini umumnya bisa Anda download secara bebas di Play Store ataupun Apple Store.
Namun yang jadi masalah disini adalah, ada begitu banyak aplikasi kasir yang tersedia yang sering kali membuat pengguna bingung. Nah sebelum memilih aplikasi kasir gratis yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda, beberapa fitur ini bisa jadi bahan pertimbangan.
Fitur yang Wajib Ada pada Aplikasi Kasir Gartis
Meskipun dapat digunakan secara cuma-cuma, tentunya Anda tidak ingin kan jika nantinya justru banyak kendala yang akan dialami bukan? Nah beberapa fitur ini tampaknya wajib ada dalam sebuah aplikasi kasir, sehingga kendala pada pengelolaan bisnis bisa terhindari.
-
Pengelolaan Pelanggan
Pada setiap transaksi, data pelanggan akan masuk dalam sistem. Sehingga Anda bisa membuat riwayat tran pelanggan yang sudah membeli produk di toko atau restoran Anda. Umumnya, data yang tersimpan yaitu berupa nama pelanggan, alamat dan nomor telepon.
Selain untuk mendapatkan riwayat transaksi pelanggan, melalui fitur ini Anda juga dapat mengetahui jenis produk yang sesuai dengan keinginan/kebutuhan pelanggan.
-
Pemisah Tagihan
Beberapa toko atau ritel biasanya membutuhkan fitur pemisah tagihan yang berguna untuk memudahkan pelanggan dalam memeriksa tagihannya. Tentunya fitur ini bukan hanya bermanfaat untuk pelanggan, namun juga sangat membantu kasir untuk mengetahui tagihan pelanggan secara berkala. Fitur pemisah tagihan dapat diketahui dengan detail dan mudah. Pemeriksanaanya pun dapat dilakukan secara cepat.
-
Pilihan Metode Pembayaran
Saat ini, pelanggan selalu memburu toko, retoran atau ritel yang mampu memberikan kemudahan dalam pembayaran. Dengan kata lain, pelanggan akan lebih memilih tempat yang bukan hanya menawarkan pembayaran secara cash, namun juga non tunai.
Fasilitas pembayaran dengan kartu debit, kredit ataupun QR Code akan sangat memudahkan pelanggan yang kebetulan tidak membawa uang cash. Fitur pembayaran non tunai juga memungkinkan kasir memberikan pelayanan lebih cepat. Karena tidak perlu memberikan kembalian receh atau menghitung kembali uang yang diterima.
-
Multi User
Untuk toko, restoran atau ritel yang sudah cukup besar, biasanya pengelolanya bukan hanya satu orang. Oleh sebab itu, sebuah aplikasi kasir gratis juga harus memiliki fitur multi user.
Dengan fitur ini, setiap karyawan bisa mengakses aplikasi kasir tanpa harus donwload ulang dengan akun sendiri.
-
Laporan Penjualan
Fitur terakhir ini tampaknya yang selalu diburu-buru oleh para pembisnis. Melalui fitur laporan penjualan, karyawan/kasir tidak perlu lagi membuat laporan keuangan secara manual.
Dengan laporan penjualan ini, Anda bisa mengetahui kondisi keuangan bisnis secara detail. Pertambahan atau pengurangan profit pun bisa diketahui secara mudah hanya dengan mengecek laporan bulanan aplikasi kasir.